Sabtu, 26 November 2011

Misa Sekolah Ku



Kemarin hari jumat 25 November 2011. Aku dan teman-teman semua mengikuti misa bersama di gereja. Sekolah kami mempunyai kebiasaan yang patut untuk di contoh. Karena setiap akan menjalani test (baik UAS ataupun UTS ) sekolah kami selalu mengadakan misa bersama di gereja. Untuk jadwal rutin setiap jumat pertama selalu diadakan misa bersama di sekolah. Kegitan misa ini mengasikan bagiku dan juga teman-teman. Selain karena membuat jam pelajaran berkurang karena adanya misa. Namun dengan diadakannya misa ini Kami para siswa dan siswi menjadi lebih dekat pada Tuhan dan lebih beriman lagi.

Tak lupa dengan diadakannya misa ini juga selalu memperkuat persiapan siswa-siswi kelas 9 dalam mempersiapkan Ujian nasional secara rohani. Misa pada hari jumat kemarin sekaligus sebagai misa untuk pemberkatan para pengurus osis baru disekolah kami. Osis angakatan 2011-2012. Dalam acara pemberkatan OSIS baru ini ketua osis lama dan ketua osis baru diberi waktu intuk berpidato.

Setelah berpidato para OSIS menyerahakan cinderamata berupa bunga mawar merah kepada para guru yang telah mendidik mereka. Dan telah memberikan dukungan kepada para pengurus OSIS sehingga kegiatan-kegiatannya dapat berjalan lancar.

Setelah Acara misa dan pemberkatan OSIS baru selesai kami segera kembali kesekolah. Memang sekolah kami berjarak dekat dengan sebuah gereja. sehingga jika diadakan misa kita hanya perlu untuk berjalan kaki sekitar 10 menit.

Setelah kembali kesekolah dilanjutkan dengan kegitan belajar mengajar seperti biasa. Namun kita semua sungguh menikamti misa ini karena memberi persiapan secara rohani agar kita dapat menjalani UAS dengan kelancaran.

0 Comments :

Posting Komentar

 
;